Sabtu, 27 Desember 2014

Contoh Surat Undangan Rapat untuk Seluruh Dosen Universitas Gunadarma pada Acara Seminar

Undangan Rapat  
"Peningkatan Metode Pembelajaran Untuk Mahasiswa Universitas Gunadarma berbasis Android" 
Universitas Gunadarma 

 

Nomor            : 009/UG/XII/2014

Lampiran        :

Perihal            : Undangan Rapat
Kepada Yth :

Seluruh Dosen Universitas Gunadarma

Di tempat.

Salam hormat,

         Segala puji dan syukur kepada Tuhan yang Maha Esa karena atas rahmat yang telah diberikan kepada kita dalam keadaan sehat dan semoga selalu mendapat perlindungan dari-Nya. Sehubungan dengan surat ini maka Panitia akan mengadakan Acara Seminar dengan tema “Peningkatan Metode Pembelajaran Untuk Mahasiswa Universitas Gunadarma berbasis Android”, kami selaku panitia mengundang Seluruh Dosen Universitas Gunadarma untuk menghadiri rapat yang diadakan pada :

Hari/Tanggal   : Selasa, 6 Januari 2014.
Waktu              : 10.00  - 12.00.
Tempat            : Auditorium Universitas Gunadarma gedung 4, lt. 6, Margonda, Depok.

Demikian undangan ini telah kami sampaikan, mengingat pentingnya acara ini maka kehadiran Bapak/Ibu selaku Dosen Universitas Gunadarma untuk hadir tepat pada waktunya. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.


Hormat kami,


Ketua Panitia                                                                           Mengetahui

Sukmawan                                                          Prof. Dr. E. S Margianti, SE.,MM

Mengenal Paragraf Induktif,Deduktif, dan Induktif-Deduktif Beserta Contohnya

Paragraf Induktif

Paragraf Induktif merupakan paragraf yang berpola dari khusus ke umum yang mempunyai arti, yaitu : paragraf yang diawali dengan beberapa kalimat penjelas kemudian ditarik dengan sebuah kesimpulan yang berupa umum. Sehingga kalimat utamanya terdapat di akhir paragraf.
Contoh Paragraf Deduktif :
Contoh 1 :

Penyair akan membuat sebuah puisi dengan cara menuangkan imajinasinya, barulah tercermin sebuah puisi. Pengarang novel merangkai ceritanya dengan pengembangan imajinasi. Demikian juga seniman akan menggoreskan lukisan didahului dengan imajinasinya ke arah yang sebenarnya. Memang benar imajinasi diperlukan dalam menciptakan suatu karya.
Contoh 2 :

Oleh sebab itu saya sangat setuju dengan adanya kegiatan kerja bakti seminggu sekali. Karena, jika lingkungan hidup bersih maka kita juga akan sehat. Maka dari itu, kegiatan kerjanbakti sangat penting di lingkungan sekolah.
Contoh 3 :


Demam yang tinggi yang terjadi selama beberapa hari dapat dicurigai sebagai demam berdarah. Seseorang yang menderita demam berdarah juga mengalami pendarahan dari lubang hidung atau biasa disebut mimisan. Selain itu, muncul bintik-bintik merah pada tubuh. Semua gejala tersebut hendaknya diperhatikan sehingga jika terjadi gejala-gejala tersebut, penderita bisa ditolong dan ditangani dokter.


 Paragraf Deduktif

Paragraf Deduktif, merupakan sebuah paragraf yang berpola dari kalimat umum ke khusus yang mempunyai arti, yaitu : paragraf yang didahului dengan kalimat umum kemudian dikembangkan dengan beberapa kalimat penjelas.
Ciri-ciri Paragraf Deduktif
1. Kalimat utama berada di awal paragraf
2. Kalimat utama disusun dari pernyataan umum yang kemudian disusul dengan penjelasan


Contoh Paragraf Deduktif :


Contoh 1
Kebersihan sangat menjadi masalah di sekolah. Ini terjadi karena banyak murid-murid yang tidak sadar akan kebersihan. Padahal “Kebersihan adalah sebagian dari iman”.

Contoh 2
Pos kesehatan di pasar itu memang di khususkan melayani pedagang dan pembeli. Pedagang tidak akan khawatir meninggalkan dagangannya karena haanya berobat masih di kawasan pasar. Mereka dapat antre saat sepi pembeli. “Kebanyakan periksa gula darah dan rematik, mayoritas pasiennya berusia tua,” papar Siti.
 
Contoh 3
 
Maka dari itu saya sangat setuju dengan adanya kegiatan kerja bakti seminggu sekali. Karena, jika lingkungan hidup bersih maka kita juga akan sehat. Maka dari itu, kegiatan kerja bakti sangat penting di lingkungan sekolah.

Paragraf Deduktif-Induktif
 
  Paragraf Deduktif-Induktif atau yang biasa disebut dengan Paragraf Campuran merupakan paragraf yang gagasan utamanya terletak di awal dan akhir paragraf.
 
Contoh Paragraf Campuran :
Dalam kehidupan sehari-hari, manusia tidak akan dapat hidup tanpa air. air merupakan sumber kehidupan bagi manusia, bayangkan saja manusia bisa menahan lapar berhari-hari namun manusia tidak bisa menahan kebutuhan akan air karena air merupakan komponen utama dari tubuh, rata-rata tiap orang memiliki 60% air dari berat tubuhnya. Semua sistem didalam tubuh tergantung oleh air. Sebagai contoh, air akan membilas racun dari organ vital, membawa nutrisi ke sel tubuh dan menghasilkan kelembapan bagi jaringan telinga, hidung dan tenggorokan. Kurangnya air dalam tubuh dapat menyebabkan dehidrasi, yaitu keadaan yang timbul karena tubuh kekurangan air sehingga tidak dapat menjalankan fungsi normalnya. setiap saat Anda akan kehilangan air melalui pernafasan, keringat, urin dan pergerakan usus. Agar tubuh berfungsi normal, maka air yang hilang harus digantikan dengan mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung air.bayangkan saja apa yang akan terjadi pada manusia jika persediaan air telah habis.Oleh karena itu, kita sebagai Manusia harus peduli,menjaga dan melestarikan lingkungan kita,agar kelak sumber air kita tidak habis dan tidak akan terjadi krisis air bersih

Referensi : 

http://perlutahuitu.blogspot.com/2012/11/contoh-paragraf-deduktif-induktif-dan.html