Sabtu, 28 Maret 2015

Sony Tidak Akan Menjual Divisi Mobile Smartphone



Assalamualaikum Wr. Wb.



       Hai Bloggers , saya mau update nih tentang berita Sony akan menjual divisi Smartphone Brand “Sony”, Sebenernya sih bukan mau membahas tentang dijual, tapi mau meluruskan berita yang masih kurang akurat ,hehe.

Sempat beberapa kali teman-teman kampus saya mengatakan bahwa “Sony akan menjual Divisi Smartphone mereka karena bangkrutlah, karena ga ada pemasukanlah”  saya sebagai pengguna xperia maniac merasa sedih mendengarnya, karena yang saya ketahui produk-produk keluaran Sony Xperia dalam segi Kualitas sangatlah bagus, hal ini saya simpulkan berdasarkan pengalaman saya sebagai user Xperia dan memang Negara Jepang terkenal dengan Quality Control yang cukup baik dan ketat dalam mengeluarkan suatu barang. Okey, ini berita harus diluruskan bahwa beberapa waktu lalu CEO Sony yang bernama Kazuo Hirai, mengatakan bahwa divisi mobile milik mereka tidak terlalu memberikan benefit besar/keuntungan perusahaan bagi mereka. Apalagi saat ini perusahaan asal Jepang sedang memfokuskan diri pada bisnis yang menghasilkan profit besar/keuntungan bagi perusahaan mereka.

Namun, saat ini Wakil Presiden Komunikasi Global & PR di Sony Mobile, Tim Harrison, justru membantah perihal tentang penjualan bisnis smarttphone milik Sony tersebut.

Dilansir laman PhoneArena, Selasa (3/3/2015), Harrison berdalih bahwa apa yang dikatakan Hirai sama sekali tak menyinggung penjualan Sony Mobile. Menurut Tim Harrison, publik mungkin salah menanggapi maksud bos Sony tersebut.

“Dia (Kazuo Hirai) tidak mengatakan, sama sekali 'untuk dijual'. Divisi smartphone Sony tidak untuk dijual,” ujar Harrison.

Dirinya melanjutkan, sebagai sebuah perusahaan besar, Sony selalu terbuka untuk semua kemungkinan. Tidak ada yang akan menyalahkan Sony jika benar-benar ingin menjual atau spin off Sony Mobile, meskipun menurut Harrison itu tidak akan terjadi.

Sementara itu, Sony Mobile kini sedang disibukkan oleh peluncuran seri smartphone terbaru mereka dalam ajang MWC 2015. Perusahaan asal Negeri Sakura tersebut resmi merilis handset mid-range mereka, Sony Xperia M Aqua, dan juga tengah bersiap meluncurkan tablet anyar besutannya Sony Xperia Z4 mereka.
Gimana ? sudah jelas bukan yang dikatakan Wakil Presiden Komunikasi Global & PR di Sony Mobile, Tim Harrison. Bahwa Sony tidak akan menjual Smartphone mereka dan publik telah salah menanggapi hal tersebut, karena menurut saya pribadi Sony Mobile sangatlah bagus dalam kualitas dalam kondisi apapun, hanya saja aftersalesnya yang kurang memuaskan :D

Wassalamualaikum Wr. Wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar