Kamis, 08 Januari 2015

Diprediksi Smartphone dengan RAM DDR4 Akhir Tahun 2015

Diprediksi Smartphone dengan RAM DDR4 Akhir Tahun 2015

Perangkat mobile pertama yang ditopang memory RAM generasi berikutnya, LP-DDR4, diprediksi bakal tiba tahun depan. Perkiraan ini ternyata dua tahun lebih cepat dari proyeksi sebelumnya. Demikian, prediksi kuat dari perusahaan riset pasar yang biasa mengawasi rantai pasokan perangkat teknologi, IHS Supply.

Ilustrasi
Ilustrasi

Mike Howard, analis senior di IHS mengatakan, awalnya LP-DDR4 akan diimplementasikan di perangkat mobile mulai 2015 mendatang. Namun, setelah diamati, sejumlah pemasok telah bergerak lebih cepat memproduksi LP-DDR4 untuk perangkat mobile. Ia yakin bahwa smartphone perdana yang menggunakan memory LP-DDR4 bakal hadir pada akhir 2015 nanti. Kemudian memasuki 2016-nya, LP-DDR4 akan mulai banyak diaplikasi di sebagian besar smartphone premium.
Sementara LP-DDR4 untuk perangkat PC dan server terlebih dahulu hadir pada akhir 2014 nanti. Biasanya, versi mobile dari DDR DRAM generasi baru ini mulai diproduksi massal, setidaknya dua tahun setelah PC. “Transisi terjadi lebih cepat dari sejarah yang ditunjukkan,” ujar Howard, seperti dikutip dari Computer World.
Howard mengungkapkan, Samsung dan SK Hynix, dua pemasok chip DRAM terbesar di dunia, juga sudah mulai mengirimkan sampel memory LP-DDR4 ke sejumlah vendor maupun OEM. Menurutnya, kedua pemasok tersebut telah didesak sejumlah OEM agar segera memproduksi massal LP-DDR4.
Memory RAM LP-DDR4 tersebut menawarkan 50 persen lebih cepat dan 40 persen lebih efisiensi dari LP-DDR3 yang banyak digunakan di perangkat mobile saat ini. Memory tersebut mampu memberikan kecepatan bandwidht 17GBps hingga 34GBps bila dipasangkan dengan prosesor berkemampuan 64-bit. Salah satu prosesor 64-bt yang sudah mendukung penggunaan RAm LP-DDR ialah Qualcomm Snapdragon 810.
“Permintaan game mobile dan bandwidth semakin meningkat secara intensif. Namun, prosesor lebih cepat tidak akan memiliki banyak dampak pada kinerja game, kecuali bandwidht memory yang lebih banyak juga tersedia,” kata Nathan Brookwood, analis utama di Insight 64.

Referensi :

http://www.jagatreview.com/2014/08/smartphone-dengan-ram-ddr4-meluncur-tahun-depan/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar